You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Role Model Penerpan Transaksi Non Tunai
.
photo doc - Beritajakarta.id

DKI Jadi Role Model Penerapan Transaksi Non Tunai

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta merupakan satu-satunya provinsi yang telah menerapkan transaksi non tunai 100 persen. 

Ini berimbas pada penutupan transaksi keuangan tepat waktu

Bahkan, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menjadikan Jakarta sebagai role model untuk daerah lainnya.

DKI Dukung Sistem Pembayaran Non Tunai di Pasar Mayestik

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno mengatakan, DKI menjadi provinsi pertama yang menerapkan sistem non tunai.

"Ini berimbas pada penutupan transaksi keuangan tepat waktu. Kemarin anggaran bisa ditutup pukul 16.00 pada tanggal 31 Desember 2017," ujarnya di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (2/1).

Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) DKI Jakarta, Michael Rolandi menjelaskan, ada sebanyak 270 daerah dan instansi pemerintahan yang magang dan studi banding mengenai implementasi transaksi non tunai di DKI.

Ia mencatat, transaksi non tunai di Jakarta telah dimulai pada 2015 lalu. Kemudian pada 2017 telah diterapkan hingga100 persen.

"DKI jadi role model bagi daerah lain yang akan mengimpelementasikan non tunai. Baik dari sisi penerimaan dan belanja," ucapnya.

Michael berharap hal ini dapat tetap berjalan pada 2018. Sehingga setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) bisa tertib administrasi harian.

"Jadi saat tutup buku dan pelaporan oleh BPK memenuhi unsur-unsur yang diminta," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1643 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1588 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1147 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Parade Gereja Bala Keselamatan Indonesia Ramaikan CFD di Bundaran HI

    access_time22-12-2024 remove_red_eye1016 personNurito
  5. Dinas PPKUKM Adakan Pasar Malam Bina dan QRISMas Bazar

    access_time21-12-2024 remove_red_eye940 personAldi Geri Lumban Tobing